Jakarta – Arsenal menyiapkan rencana cadangan jika Moises Caicedo gagal direkrut pada musim dingin ini. The Gunners dikabarkan akan fokus mendatangkan Martin Zubimendi dari Real Sociedad.
Arsenal bergerak agresif menjelang penutupan bursa transfer, pasalnya mereka telah mendatangkan dua pemain baru ke London Utara yakni Leandro Trossard dan Jakub Kiwior.
Untuk memperkuat lini tengah, Arsenal mencoba untuk merekrut Moises Caicedo. Jika gagal mendapatkan jasa Caicedo, mereka akan mencoba untuk merekrut Martin Zubimendi dari Real Sociedad.
Baca Juga : Arsenal Berencana Boyong Satu Gelandang Sebelum Bursa Transfer Musim Dingin Berakhir
Pihak Brighton sendiri ogah menjual sang gelandang namun Caicedo sendiri memaksa untuk pindah dari AMEX Stadium. Hal ini membuat proses transfer berjalan cukup rumit dan Arsenal takut transfer ini batal terjadi hingga akhirnya menyiapkan opsi alternatif, yaitu merekrut Martin Zubimendi.
Walaupun Zubimendi dibanderol dengan harga yang mahal, sekitar 50 juta Euro oleh Real Sociedad, namun angka ini lebih rendah daripada mahar Caicedo yang mencapai 75 juta pounds.
Arteta telah lama mengincar gelandang berusia 24 tahun itu karena terkesan dengan permainan apiknya selama di Sociedad. Manajemen Arsenal telah diutus untuk mulai mendekati Real Sociedad serta berbicara mengenai transfer ini.
(Selena-Satupedia.com)