Jakarta – Pelatih Shin Tae-yong Timnas Indonesia pada Rabu (23/11/2022) kemarin telah mengumumkan daftar 28 pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2022. Dari beberapa pemain tersebut ada wajah-wajah baru.
Pemain anyar tersebut bukan hanya pemain yang belum punya caps di Timnas, mereka juga pemain yang belum pernah bermain untuk Timnassejak Shin Tae-yong menjadi pelatih.
Diantaranya adalah Hansamu Yama yang terakhir kali membela Timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. Saat itu, Indonesia dilatih Simon McMenemy. Hansamu dimainkan saat Indonesia kalah 5-0 dari Uni Emirat Arab, 10 Oktober 2019.
Setelah lebih dari tiga tahun absen dari Timnas Indonesia, kapten Timnas Indonesia di Piala AFF 2016 itu akan kembali membela timnas. Berikut adalah lima pemain baru yang dipanggil Shin Tae-yong untuk Piala AFF 2022:
Andy Setyo
Posisi: Bek tengah
Usia: 25 tahun
Klub asal: Persikabo 1973
Andy merupakan langganan Timnas Indonesia pada era Luis Milla. Setelah Asian Games 2018, Andy Setyo hanya sekali dipanggil Timnas Indonesia yakni untuk laga uji coba lawan Oman (Mei 2021). Ketika itu, pelatihnya adalah Shin Tae-yong dan Andy Setyo hanya duduk di bangku cadangan. Performa apik Andy di Liga 1 bersama Persikabo membuatnya kembali dipanggil Shin Tae-Yong.
Dzaky Asraf
Posisi: Winger
Usia: 19 tahun
Klub asal: PSM Makassar
Dzaky belum pernah debut bersama Timnas. Asraf tampil cukup bagus bersama Indonesia U-20 selama TC di Turki dan Spanyol.
Baca juga : Marc Klok Langsung Pasang Target Tinggi Begitu Bergabung Dengan Timnas Indonesia
Hansamu Yama
Posisi: Bek tengah
Usia: 27 tahun
Klub asal: Persija Jakarta
Hansamu dipanggil kembali oleh Shin Tae-yong berkat performa apik Hansamu bersama Persija Jakarta. Hansamu jadi pilihan utama Thomas Doll dan membuat Persija menjadi tim dengan kebobolan paling minim di Liga 1 2022/23.
Di bawah kendali Doll, kemampuan Hansamu berkembang pesat dan bisa bermain dalam formasi tiga maupun empat bek. Yang paling menonjol.
Jordi Amat
Posisi: Bek tengah
Usia: 30 tahun
Klub asal: Johor Darul Ta’zim
Amat sudah merampungkan naturalisasi menjadi WNI. Namun, Amat belum bisa membela Timnas Indonesia karena proses pergantian asosiasi dari RFEF (Spanyol) ke PSSI masih dalam proses di FIFA.
Amat meninggalkan Eropa usai musim 2021/22. Amat bermain di Malaysia mulai musim 2022 dengan membela Johor Darul Tak’zim.
Sandy Walsh
Posisi: Bek kanan
Usia: 27 tahun
Klub asal: KV Mechelen
Walsh saat ini juga masih harus menunggu pergantian asosiasi disetujui FIFA untuk bisa bermain di Piala AFF 2022. Walsh diketahui sudah cukup lama berhasrat untuk membela Timnas Indonesia.
Keberadaan Walsh di Timnas Indonesia bakal membuat persaingan untuk peran bek kanan makin kompetitif. Asnawi Mangkualam tidak lagi punya jaminan bermain inti. Walsh adalah pesaing yang berat bagi Asnawi.
Berikut ini adalah daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2022
Kiper: Nadeo Arga Winata, Syahrul Trisna, Muhammad Riyandi
Belakang: Asnawi Mangkualam, Elkan Baggott, Jordi Amat, Sandy Walsh, Fachruddin Aryanto, Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, Pratama Arhan, Hansamu Yama, Andy Setyo, Edo Febriansyah
Tengah: Marselino Ferdinan, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, Marc Klok, Syahrian Abimanyu, Dzaky Asraf, Yakob Sayuri
Depan: Muhammad Rafli, Witan Sulaeman, Dendy Sulistyawan, Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani, Ramadhan Sananta, Dimas Drajad
(Ara-Satupedia.com)