Jual Beli Serangan Kamerun vs Serbia Berakhir Dengan Imbang 3-3

oleh -392 Dilihat
Login Pokerclub88 Slot

Jakarta – Laga antar Kamerun vs Serbia di grup G Piala Dunia 2022 berjalan dengan sangat seru. Kedua tim sama-sama jual beli serangan dan  berakhir dengan skor imbang 3-3.

Kamerun unggul dahulu melalui gol Jean-Charles Castelletto. Serbia kemudian membalikkan kedudukan menjadi 3-1 berkat gol Stahinja Pavlovic, Sergej Milinkovic-Savic dan Aleksandar Mitrovic. Namun Eric Maxim Choupo-Moting dan Vincent Aboubakar berhasil menyamakan kedudukan menjadi 3-3.

Kamerun kini menempati peringkat tiga klasemen grup G Piala Dunia 2022 dengan raihan 1 poin, sementara Serbia tertahan di dasar klasemen dengan raihan satu poin, namun mereka kalah selisih gol dari Kamerun.

Sejak awal laga, kedua tim sama-sama saling melakukan jual beli serangan. Peluang berbahaya di laga ini lahir di menit ke-10. Melakukan pergerakan dari sisi kanan, Aleksandar Mitrovic melepaskan tembakan melengkung ke gawang Kamerun, namun sayang bola malah mengenai tiang gawang.

Setelah percobaan itu, Serbia semakin aktif menyerang. Namun Kamerun juga beberapa kali mengancam gawang Serbia dengan pergerakan mereka.

Kamerun berhasil memecah kebuntuan di laga ini. Berawal dari skema sepak pojok, N’Koulou meneruskan bola ke Castelletto yang tidak terkawal dan sang bek tanpa kesulitan melakukan tap in ke gawang kosong. Skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Kamerun.

Tertinggal 1-0 tidak membuat Serbia patah arang. Wakil Eropa itu meningkatkan intensitas serangan mereka. Upaya mereka itu berbuah manis di masa injury time.

Melalui skema tendangan bebas, Dusan Tadic mengirimkan bola ke kotak penalti Kamerun, lalu Pavlovic dengan sigap menyundul bola dan masuk ke gawang Serbia. Skor berubah menjadi 1-1.

Dua menit berselang, Serbia berbalik unggul atas Kamerun. Kali ini giliran Sergej Milinkovic-Savic yang mencatatkan namanya di papan skor setelah tendangannya dari luar kotak penalti menjebol gawang Senegal. Serbia menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0.

Baca juga : Aksi Lionel Messi Saat Kontra Meksiko Dapat Pujian Dari Jack Grealish

Di babak kedua ketika laga baru berjalan selama delapan menit, Serbia berhasil menambah keunggulan mereka menjadi 3-1 berkat sontekan Aleksandar Mitrovic memanfaatkan umpan pendek Zivkovic di dalam kotak penalti.

Tertinggal dua gol, Rigobert Song memutuskan untuk menarik Martin Hongla dan memasukkan Vincent Aboubakar. Keputusan ini bisa dikatakan jitu, karena sang striker berhasil mencetak gol.

Lolos dari jebakan offside, Aboubakar berhadapan satu lawan satu dengan Vanja Milinkovic-Savic dan menyadari sang kiper berada terlalu maju, sang striker melepaskan tembakan chip ke gawang. VAR sempat mengechek gol itu karena Aboubakar diduga offside, namun ternyata ia masih onside sehingga kedudukan berubah menjadi 3-2.

Tiga menit berselang Kamerun berhasil menyamakan kedudulam. Kali ini giliran Eric Maxim Choupo-Moting yang mencetak gol setelah Aboubakar berhasil melepaskan umpan tarik dari skema serangan balik dan Choupo-Moting yang tidak terkawal dengan baik berhasil mencetak gol. Skor sama kuat 3-3.

Hingga masa perpanjangan waktu selama enam menit, tidak ada gol tambahan yang tercipta. Laga tersebut berakhir dengan skor imbang 3-3.

Susunan Pemain :
Kamerun (4-3-3): Epassy; Tolo, N’Koulou, Castelletto, Fai; Anguissa, Hongla, Kunde; Ekambi, Choupo-Moting, Mbeumo
Pelatih: Rigobert Song

Serbia (3-4-2-1): V.Milinkovic-Savic; Pavlovic, Veljkovic, Milenkovic; Kostic, Lukic, Maksimovic, Zivkovic; Milinkovic-Savic, Tadic; Mitrovic
Pelatih: Dragan Stoijkovic

(Ara-Satupedia.com)