Manchester – Arsitek tim Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer berharap kepada penyerangnya, Edinson Cavani untuk tak kehilangan fokus menyambut duel lawan PSG, Kamis (3/12/2020) dini hari WIB nanti.
Terlepas dari masalah rasis yang membelit sang bomber, Solskjaer menyebut bahwa Cavani sangat menantikan pertemuan kontra PSG, yang merupakan eks klubnya.
“Edinson siap bermain. Sangat spesial baginya bermain melawan PSG, jadi itu akan mempengaruhi mentalnya. Dari mengenalnya, saya tahu itu akan memberinya energi,” ujar Solskjaer seperti dikutip Sky Sports.
“Dia sangat profesional dan berpengalaman. Dia akan mengembangkan pola pikirnya hari ini dan besok agar siap untuk pertandingan,” imbuhnya.
Lebih lanjut, Solskjaer menyarankan kepada Cavani agar konsentrasinya tak terpecah dengan penyelidikan yang dilakukan federasi sepak bola Inggris soal kasus rasis.
“Hal yang sama berlaku untuk FA [penyelidikan]. Itu mungkin mempengaruhi dia tapi dia harus mengesampingkannya saat pertandingan dimulai,” tutur Solskjaer.
“Para pemain terbaik bisa menyingkirkan masalah atau pikiran lain saat mereka harus melakukannya.” tandasnya. (Edy – satupedia.com)